Selamat ulang tahun ke-25, Mutmuthea

2019 sudah memasuki kuartal ke dua dan disinilah saya pada bulan mei berumur 25 tahun. Apa yang saya ingin ceritakan? banyak sekali. Tapi saya susun dulu ceritanya agar enak dan mudah dibaca ya? karena cukup berat bagi saya untuk bercerita kali ini :)

Umur 25 menjadi batu loncatan setelah umur 17. Ya, kira-kira diumur 25 orang-orang sudah dianggap matang dan bisa memutuskan berbagai banyak hal. Kira-kira tidak terlalu muda dan tidak terlalu tua untuk hal apapun. Seperti berbisnis,menyelesaikan kuliah, menikah, bekerja, bepergian jauh.

Untuk saya sendiri, progress kehidupan yang dicapai saat umur 25 pada tahun ini menurut saya masih kurang memuaskan, kurang baik atau kurang stabil. Jujur saja saya masih harus menyelesaikan kuliah S1 yang sempat tertunda, masih menata hati pasca ditinggal menikah (2 kali pula). Tapi ada yang harus disyukuri untuk pekerjaan, Alhamdulillah sudah bekerja di tempat yang saya inginkan. Diberi posisi yang saya bisa mengembangkan diri dengan baik.

Yah, namanya juga hidup. Tentu tidak semua yang kita inginkan terkabul sekarang juga. Tapi apapun itu, mesti disyukuri dengan baik. (Saya menulis ini dengan menahan tangis, karena baru dapat kabar mantan saya nikah).

Tidak apa-apa.....
Banyak hal yang saya pelajari sampai hari ini, memang beraaaaaat rasanya. Mungkin tahun ini adalah tahun saya untuk berkarya sendiri dulu, untuk berjalan terserah kemana saya suka. Syukurnya orang tua saya tidak begitu menekankan saya untuk menikah cepat. Apalagi mereka cukup mengerti dengan keadaan percintaan saya, hahaha.

Jadi, yaa kira-kira keinginan saya dalam waktu dekat mungkin menyelesaikan studi dan melanjutkan pekerjaan dengan lebih baik. Kemudian yaaa mau ambil kursus foto atau nantilah saya fikirkan kembali, hahaha...

Selamat ulang tahun, Mutia.
Semoga bisa lebih dewasa menerima kehidupan ini

1 komentar

  1. Selamat berusia baRu, Kak Mut! Tak apa, pelan-pelan saja dan terarah, nanti tahu2 udah kelar dan bahagia semua kok :) semangat yaaa :D

    BalasHapus