Warung Bubur Jagung Melati 21 ,Rumah kita semua .

"Ketika kita berpikir nasi sudah menjadi bubur ... Sebenarnya Tuhan sudah menyiapkan cakue , ayam suwir , krupuk , sambal dan seledri sbg pelengkapnya .. Dan anda tinggal menikmatinya"

Eeeh.. itu hanya untuk bubur dari beras ya..hehehe..tidak berlaku nampaknya untuk bubur jagung.

Tapi,tenang saja,bubur jagung pun bisa menjadi semangkok bubur istimewa bila dipesan di Warung Melati 21 dan disantap ditempat bersama orang-orang spesial lho.

Ngomong-ngomong soal bubur jagung,udah pernah makan bubur jagung belum?

Bubur jagung yang akan dibahas kali ini adalah,Bubur Manis yang terbuat dari jagung dan terdapat di Warung Melati 21.

Adalah Kak Sonita,orang dibalik pembuatan bubur jagung nan lezat ini. Berawal dari niat Kak Son (Sonita) yang bingung  "ingin membawakan buah tangan apa yaa bila bertandang kerumah sang mertua??". Maka dengan berbekal resep bubur jagung yang dahulu biasa dibuat dirumahnya,Kak Son pun mencoba memasak dan membawakannya untuk buah tangan bila berkunjung ke rumah mertua.

Ternyata,sang mertua suka,kemudian kak son pun membuat porsi yang lebih dan mengajak tetangga-tetanga sekitar rumah mertuanya untuk mencicipi bubur jagung buatannya itu. Respon para tetangga pun terdengar dengan baik,mereka juga menyukai bubur jagung tersebut.

Tidak lama kemudian,kak son dan suaminya (Bang Alman) mencoba untuk menjual dan menjajakan bubur jagung itu di counter pulsa disebelah rumah,mula-mula hanya membuat 10 porsi .Akan tetapi cerita dari mulut ke mulut tentang kelezatan bubur jagung buatan kak son pun menyebar dengan luas,

sehingga mereka berniat untuk berjualan beneran dan memutuskan membuat kedai kecil disebelah rumah utama. Selain bubur jagung,bubur-bubur lainnya pun juga mulai dibuat,seperti bubur ketan hitam,bubur kacang hijau. 


Tentunya,agar lebih menambah variasi menu,kak son memasukkan menu makanan berat seperti Mie Kare,Nasi Goreng,Mie Goreng serta cemilan seperi kentang goreng,nugget,roti basah dan minuman lain seperti Teh Talua ,hot chocolate talua dan juga menerima pemesanan kue-kue untuk kue box ,yang pembuatannya dibantu oleh Kak Ai (Adiknya Bang Alman) yang kebetulan pandai membut kue


warung M 21 ini menjadi tempat apa saja bagi setiap orang lho, makan,arisan,nggosip,kopdar,main pingpong,basecamp komunitas Kaskus Regional Riau Raya,sampe konsul hati ke hati ada disini XD

Mie Kare ,menu makanan yang menjadi signature dish

Kalau bulan puasa,jualan Ta'jil lho.
nah di pojokkan itu berbagai macam bubur

Yuk,cobain mampir ke Warung Melati 21, selalu ada kejutan didalamnya

alamat: jl melati no 21 sukajadi pekanbaru

*Poster menu by @

7 komentar